Bau Mulut
By Wienkz 02
Kebanyakan orang bermasalah dengan bau mulut dan hal ini seringkali menyebabkan seseorang menjadi kurang percaya diri. Telah banyak promosi atau iklan di televisi tentang bagaimana cara mengatasi hal tersebut misalnya dengan pemakaian obat kumur. Tapi seringkali menimbulkan masalah yang lain pada rongga mulut. Penggunaan obat kumur seringkali disalahgunakan. Penggunaan obat kumur ini harus dibatasi karena jika digunakan dalam waktu yang lama juga akan membahayakan flora normal rongga mulut dan menimbulkan pertumbuhan jamur dalam rongga mulut. Flora normal rongga mulut merupakan bakteri yang berada dalam rongga mulut dan tidak berbahaya pada saat tubuh kita dalam keadaan sehat.
Bau mulut itu dapat disebabkan oleh adanya lubang pada gigi (karies gigi) yang sudah parah, adanya sisa akar, serta tidak dilakukan perawatan baik dalam jumlah yang banyak maupun sedikit. Bau mulut yang disebabkan oleh hal tersebut tidak dapat dihilangkan dengan obat kumur tapi harus dilakukan perawatan lebih dulu terhadap gigi tersebut.baru bau mulut dapat dihilangkan. Selain itu bau mulut juga dapat disebabkan adanya gangguan pernapasan atau pencernaan pada seseorang. Oleh karena itu untuk mengetahui penyebab pasti dari bau mulut, dianjurkan untuk konsultasi pada dokter/dokter gigi Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar